Cara Mengganti Icon Aplikasi Di Android - Populernya BBM untuk smartphone Android pastinya membuat banyak orang tertarik untuk menggunakan perangkat Android, itu bisa menjadi ketertarikan tersendiri untuk beralih ke smartphone Android. BBM untuk Android memang belum lama dirilis tetapi penggunanya sudah sangat banyak. Mungkin BBM berniat menyangingi WhatsApp yang penggunanya sudah sangat banyak.
Kali ini is Android akan memberitahu bagaimana mengganti icon aplikasi Android. Mengganti icon di Android mungkin hal yang tidak wajib dilakukan. Namun bagi yang peduli dengan tampilan hal ini pasti ingin dilakukan. Kalau kita merasa icon tidak sesuai dengan penilaian atau ingin mengganti dengan icon sendiri cara ini bisa Anda lakukan.
Cara merubah icon aplikasi Android ini tidaklah rumit karena menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga. Jadi sangat mudah dan simple, tidak harus ribet untuk melakukan hal yang sederhana. Aplikasi yang dipakai untuk mengubah icon kali ini bernama Icon Change Free. Apa itu Icon Changer Free? Dari namanya saja sudah dipastikan kalau aplikasi ini diperuntuhkan untuk mengganti icon dan tentunya aplikasi penggantri icon Android ini gratis dan bisa didownload di play store.
Icon Changer Free |
Cara Mengganti Icon Aplikasi Android
Lalu bagaimana menggunakan aplikasi Icon Changer Free? Penggunaannya sangat mudah, saya akan sedikit membantu Anda untuk menggunaka aplikasi ini. Yang pertama pastinya aplikasi Icon Changer Free sudah terinstall di Android milik Anda, jika belum Anda bisa download di play store.
Kemudian siapkan gambar yang ingin digunakan untuk mengganti icon dari aplikasi yang akan diganti. Buka aplikasi Icon Changer Free kemudian akan tampil semua aplikasi yang bisa diganti iconnya. Pilih aplikasi yang ingin diganti iconnya lalu pilih change kemudian pilih dimana icon gambar yang sudah Anda siapkan tadi berada. Kalau sudah dipilih tinggal pilih oke dan lihat apakah Anda sukses mengganti iconnya.
Oke, cukup sekian tips dan tutorial singkat ini, selamat mencoba dan saya berharap semuanya bisa berhasil.
0 Response to "Cara Mengganti Icon Aplikasi Di Android"
Post a Comment
*Berkomentarlah dengan bahasa yang baik & sopan
*Komentar tidak keluar dari topik
*Maaf jika admin tidak membalas komentar yang keluar dari topik
*Tidak menyertakan LINK HIDUP, ALAMAT URL BLOG/ARTIKEL
*NO IKLAN, NO SPAM
*Untuk komentar yang lebih dari 200, silahkan klik pada LOAD MORE dibawah kotak komentar untuk menampilkan komentar selanjutnya